enid
enid

Dekan Menyapa Departemen Teknik Kimia: Desain Produk Berdasarkan Kebutuhan Industri

“Dalam empat tahun kedepan, pada dasarnya saya dan tim akan melanjutkan apa yang sudah dibangun oleh dekan-dekan sebelumnya,” ungkap Dekan FTUI, Prof. Dr. Heri Hermansyah, S.T., M.T., IPU saat membuka acara Dekan Menyapa Departemen Teknik Kimia secara virtual (31/01). Pada acara yang dihadiri oleh 38 orang tersebut, Dekan Heri juga didampingi oleh kedua Wakil Dekan FTUI periode 2022-2026, Prof. Dr. Ir. Yanuar, M.Eng., M.Sc. dan Prof. Ir. Mahmud Sudibandriyo, M.Sc., Ph.D. Dari DTK FTUI, turut hadir Ketua dan Sekretaris Departemen Teknik Kimia yang baru terpilih, Dr. Bambang Heru Susanto, ST., MT. dan Dr. Dianursanti, S.T., M.T.

Pada sambutanya, Dekan Heri juga menyampaikan bahwa kedepannya pengelolaan program-program interdisiplin akan dilakukan ditingkat fakultas dan bukan departemen. Selain itu para dosen-dosen FTUI akan diminta untuk mendeklarasikan keahliannya masing-masing untuk dapat dikelompokkan kedepannya. Ini akan membantu menentukan jenjang karir kedepannya dan pemetaan kebutuhan ahli atau guru besar di bidang apa.

Kegiatan roadshow Dekan Menyapa Departemen merupakan wadah dialog bagi pimpinan fakultas, dalam hal ini Dekan dan kedua Wakil Dekan untuk menyampaikan program-program yang disiapkan dan juga mendengarkan aspirasi, saran, masukan dan nasihat dari departemen terkait hal-hal yang dapat diakomodir dalam program kegiatan kedepannya.

Beberapa masukan disampaikan pada acara Dekan Menyapa Departemen Teknik Kimia seperti perlunya memastikan bahwa pembentukan start up tidak bisa dilakukan sembarangan sehingga tidak mangkrak, perlunya dibuatkan skema atau pengaturan lain bagi dosen-dosen senior yang sudah tidak sanggup lagi diberikan beban pengajaran dan penelitian seperti dosen-dosen muda lainnya. Saran lain yang cukup menarik adalah melibatkan pihak industri dalam mata kuliah desain produk. Dengan membuat desain produk yang sesuai dengan kebutuhan industri, diharapkan kedepannya akan dapat lebih memberikan dampak dan keunggulan bagi para lulusan. Juga menjadi perhatian adalah terkait kesejahteraan bagi para dosen-dosen muda FTUI dan apakah fakultas memiliki rencana untuk memfasilitasi atau membuat program terkait hal ini kedepannya.

 

***

Biro Komunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia

X