id
id

Unit Modernisasi dan Internasionalisasi Pendidikan FTUI untuk Kembangkan Kompetensi Pendidikan Insinyur Masa Depan

Prof. Dr. Ir. Harinaldi, M.Eng. dilantik sebagai Kepala Unit Modernisasi dan Internasionalisasi Pendidikan (MIP) FTUI pada upacara serah terima jabatan dan pelantikan tujuh pejabat baru di lingkungan FTUI pada Senin, 10 Januari 2022. Unit ini merupakan satu dari tiga unit baru yang didirikan oleh Dekan FTUI periode 2022-2026, Prof. Dr. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU.

Dekan Heri, pada sambutannya, memperkenalkan unit baru ini pada acara sertijab dan pelantikan tersebut. “Unit Modernisasi dan Internasionalisasi Pendidikan sekaligus di dalamnya ada Kantor Urusan Internasional-nya fakultas. Unit ini akan dipegang oleh Prof. Harinaldi yang kedepannya akan menjadi mitra Kantor Urusan Internasional UI dalam mengelola dan melayani proses student exchange mahasiswa di FTUI. Nanti beliau juga akan mengawal bagaimana modernisasi pendidikan dan bagaimana internasionalisasi pendidikan yang harus kita lakukan 4 tahun ke depan”.

“Setelah dirumuskan dengan matang, program unit ini akan dapat disosialisasikan dalam waktu 3 bulan- 1 tahun ke depan untuk kemudian kita eksekusi bersama. Pada saat dijalankan di fakultas dan departemen, Unit yang dipimpin Prof. Harialdi nanti akan menjadi konseptor dan evaluator sekaligus memonitor program tersebut. Kedepannya unit ini juga diharapkan dapat menjadi counter part-nya Pemerintah/Lembaga terkait dalam pengembangan konsep- konsep Pendidikan Keteknikan yang modern serta program internasionalisasi lainnya,” sambung Dekan Heri.

Prof. Harinaldi menjelaskan bahwa pembentukan UMIP merupakan inisiatif yang strategis dari FTUI dalam mengembangkan proses pendidikan yang akan melahirkan insinyur masa depan (future engineers) dalam konteks kompetensinya.

“Oleh karena itu tantangan-tantangan dalam fundamentalisasi konten pendidikan teknik,  peningkatan intelektualitas dan pengembangan kreativitas keteknikan, pengembangan pemikiran ekologis, humanisasi konten pendidikan teknik, dan keterampilan profesional serta pengembangan diri pribadi untuk membentuk insinyur tangguh berwawasan global memerlukan pendekatan dan solusi inovatif untuk pengembangan konten,  organisasi dan proses pendidikan keteknikan yang modern dalam aras internasional,” kata Prof. Harinaldi.

Prof. Dr. Ir. Harinaldi, M.Eng. merupakan Guru Besar di Departemen Teknik Mesin FTUI. Beliau merupakan lulusan Sarjana Teknik dari FTUI dan memperoleh gelar Magister dan Doktornya di bidang Teknik Mesin dari Keio University, Jepang. Prof. Harinaldi pernah menjabat sebagai Ketua Departemen Teknik Mesin (2008-2013), Direktur Pendidikan Universitas Indonesia dan Ketua Tim World Class University (WCU) Universitas Indonesia (2015-2020), dan Ketua Center CEE FTUI sejak tahun 2020.

***

Biro Komunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia

X