Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) kembali meluluskan satu lagi doktor. Ari Satmoko, mahasiswa program doktor dari Departemen Teknik Mesin, resmi menyandang gelar Doktor Teknik setelah berhasil mempertahankan disertasinya dalam sidang terbuka yang digelar Selasa (01/07). Ia lulus dengan predikat Cumlaude dan meraih IPK 3,95, menjadikannya Doktor ke-121 dari Departemen Teknik Mesin dan Doktor ke-608 yang...