id
id

Talkshow Best Mining Practices

Talkshow Best Mining Practice

Forum Energi Fakultas Teknik UI bekerja sama dengan PT. Newmont Nusa Tenggara mengadakan sebuah acara talkshow bertajuk “Best Mining Practices and Energy Resources for Mining Industry Electrification”.

Talkshow yang diadakan pada tanggal 21 Mei 2015 di Pusat Studi Jepang FIB UI ini menghadirkan Rubi W. Purnomo (Head of Corporate Communication PT Newmont Nusa Tenggara), Potro Soeprapto (Sr. Manager Environment & Social Responsibilty PT Newmont Nusa Tenggara), Prof. Dr.-Ing. Bambang Suharno (Lecturer of Metalurgy and Materials Department, FTUI) sebagai pembicara.

Pembicara yang pertama adalah Rubi W. Purnomo menyampaikan topik mengenai aktivitas tambang PT. Newmont yang bertanggung jawab. Dilanjutkan oleh Potro Soeprapto sebagai pembicara kedua, membicarakan topik mengenai Energy Resources for Mining Industry Electrification. Acara kemudian ditutup dengan penyerahan plakat serta pemutaran video bootcamp. (Humas FT)

X