id
id

Sosialisasi Beasiswa S2 Huayou Cobalt

Pada hari Selasa (27/2), Huayou Indonesia mengadakan sosialilasi beasiswa untuk jenjang S2 di Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) ruang Smart Meeting Room Gedung Dekanat. Acara ini dihadiri oleh para mahasiswa dari FTUI dan dari kampus lain, di antaranya Universitas Trisakti, Universitas Sultan Ageng Tirtayasa, Universitas Pancasila, dan Politeknik Negeri Sriwijaya. Turut hadir juga perwakilan dari FTUI, Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura dan Administrasi Umum, Prof. Ir. Mahmud Sudibandriyo, M.Sc., Ph.D., Manajer Kerjasama, Ventura dan Alumni, Dr.-Ing. Ir. Dalhar Susanto, dan perwakilan dari Huayou Indonesia yang juga memberikan presentasi terkait informasi tentang perusahaan dan skema beasiswa, Director of External Affairs Huayou Indonesia, Stevanus, dan Stefanny Lie.

Mengawali acara ini, Prof. Mahmud memberikan sambutannya, “Kolaborasi antara CDC FTUI dan Huayou Indonesia adalah contoh nyata sinergi antara dunia pendidikan dan industri dapat menciptakan peluang yang luar biasa bagi generasi masa depan. Program beasiswa ini tidak hanya memberikan akses ke pendidikan berkualitas di luar negeri, tetapi juga membuka pintu untuk mendapatkan pengalaman magang dan peluang karir yang menarik di industri.”

Stevanus, mengawali presentasi dengan menjelaskan tentang Huayou. “Huayou Indonesia merupakan bagian dari integrasi industri dan operasi internasional Huayou, dengan kantor pusat berlokasi di Jakarta. Dengan mengandalkan kepemimpinan produk dan dipandu oleh pengembangan hijau dan rendah karbon, Huayou Indonesia berkomitmen pada pengembangan hijau dari sumber daya nikel, pengembangan kawasan industri hijau, dan proyek konstruksi terkait, berusaha menyediakan dukungan bahan baku yang kokoh untuk industri bahan katoda baterai kendaraan listrik energi terbarukan,” Stevanus menjelaskan.

Stefanny Lie, dalam presentasinya, menjelaskan berbagai keuntungan dari beasiswa yang ditawarkan Huayou Indonesia. Di antaranya, gratis uang kuliah dan asrama selama 3 tahun masa studi, asuransi kesehatan, uang saku, hingga langsung dapat kerja setela lulus kuliah. Adapun kampus yang bekerja sama dengan Huayou Indonesia untuk program beasiswa Magister Teknik metalurgi ini adalah Northeastern University.

“Saat ini kita berada di titik balik yang krusial dalam perkembangan industri di Indonesia dan kebutuhan akan tenaga ahli di bidang teknik semakin meningkat. Melalui inisiatif seperti ini, kita dapat memastikan bahwa kita memiliki kader-kader terbaik yang siap untuk menghadapi tantangan dan berinovasi di masa depan,” Dekan FTUI, Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah, S.T., M.Eng., IPU., turut memberikan pendapatnya.

***

Kantor Komunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia

X