id
id

FTUI Selenggarakan Pre-Bootcamp Academic Writing Hari Ke-2 

FTUI kembali menggelar Pre-Bootcamp Academic Writing pada Kamis (27/06) dengan mengundang Prof. Veronica Soebarto dan Dr. Scott Hawken sebagai narasumber. Pada pelatihan hari kedua ini, materi yang diangkat adalah tinjauan literatur, metodologi, dan jenis-jenis penelitian.

Dalam membuat tulisan akademis, tinjauan literatur merupakan salah satu unsur penting yang harus disertakan. Tinjauan literatur ini harus relevan dengan pertanyaan penelitian karena menjadi fondasi dari pengetahuan peneliti.

“Literatur penting dalam proses penelitian sebab dapat menunjukkan kesenjangan penelitian, mengakui kekuatan penelitian yang ada dan bagaimana kontribusi dapat diberikan, serta membingkai penelitian yang ada secara positif dan kritis,” jelas Dr. Hawken.

Beliau melanjutkan, “Ada berbagai jenis tinjauan literatur, di antaranya sistematis, naratif, teoritis, metodologis, analisis meta, tinjauan teoritis, dan penelitian pelingkupan.”

Materi berikutnya disampaikan oleh Prof. Veronica. Beliau mengatakan, “Metodologi adalah sistem dari metode dan prinsip dalam penelitian. Metodologi dibutuhkan karena kita membutuhkan kerangka kerja dan petunjuk untuk mendefinisikan pertanyaan penelitian dengan jelas, mengembangkan dan menguji hipotesis, serta mencapai tujuan.”

“Penelitian memiliki berbagai jenis, misalnya generatif, konseptual, teoretis, eksperimental, diagnostik, terapan, penyelidikan, historis, dan deskriptif. Sementara itu, kita juga bisa mengklasifikasikan penelitian berdasarkan sifatnya, yakni kualitatif, kuantitatif, dan metode campuran,” sambung Prof. Veronica.

Dekan FTUI, Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah, S.T., M.Eng., IPU., menyatakan, “Kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam membekali mahasiswa dengan pengetahuan dan keterampilan esensial dalam penulisan akademik. Dengan memahami tinjauan literatur, metodologi, dan jenis-jenis penelitian, mahasiswa akan mampu menyusun penelitian yang lebih solid dan berkontribusi pada pengembangan ilmu pengetahuan. Ini adalah fondasi yang kuat untuk menghasilkan karya-karya akademik berkualitas tinggi yang bermanfaat bagi masyarakat dan bangsa.”

***

Kantor Komunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia

X