enid
enid

FTUI dan PT Sucofindo Laksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi Capaian Kerja Sama Pendidikan

Pada Jumat (28/2), Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) bersama PT Sucofindo melaksanakan rapat Monitoring dan Evaluasi (monev) capaian kerja sama dalam bidang pendidikan di Ruang Senat, Gedung Dekanat FTUI. 

Kegiatan ini dilakukan sebagai ajang melihat perkembangan aktivitas perkuliahan dan capaian akademik para pegawai PT Sucofindo yang menempuh pendidikan di Program Profesi Insinyur dan Program Pendidikan S2 di Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan, dan Departemen Interdisiplin Keteknikan di FTUI. Sebelumnya, FTUI dan PT Sucofindo telah menandatangani Perjanjian Kerja Sama terkait program kerja sama ini dalam upaya meningkatkan kompetensi para pegawai PT Sucofindo. 

Program Kerjasama Pendidikan ini telah diikuti 11 pegawai PT Sucofindo yang terdiri dari 7 mahasiswa Program Profesi Insinyur angkatan 2024, 2 mahasiswa Program S2 di Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan angkatan 2023/2024 dan 1 mahasiswa angkatan 2024/2025, dan 1 mahasiswa Program S2 di Departemen Interdisiplin Keteknikan angkatan 2024/2025. Mereka dipersiapkan untuk menjadi lulusan berkualitas guna pengembangan kapasitas SDM dan kinerja serta sebagai bentuk upaya pengembangan ilmu pengetahuan serta teknologi. 

Dr.-Ing. Ir. Dalhar Susanto, Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura, dan Administrasi Umum FTUI menyampaikan bahwa dia merasa senang dengan adanya peningkatan mahasiswa dari Sucofindo dari tahun-tahun sebelumnya. “Kami berharap, kerja sama ini terus berlanjut, dan ada peningkatan jumlah mahasiswa lagi,” ujarnya. 

Lusi Anri Hutabarat, Kepala Sub Bagian Pengembangan Human Capital PT Sucofindo, mengatakan “Kami berharap FTUI membuka juga program Ekstensi untuk lulusan D3 berkuliah di program Sarjana. Hal ini karena masih banyak pegawai kami (PT Sucofindo) yang masih lulusan D3.” 

Dr. Sandyanto Adityosulindro, S.T., M.T., M.Sc., sebagai salah satu koordinator pembimbing akademik memberikan catatan tentang proses pembelajaran para mahasiswa kerja sama PT Sucofindo. Menurutnya, mahasiswa dari PT Sucofindo luar biasa, dengan perolehan nilai A di sebagian besar mata kuliah. Mereka juga selalu hadir dalam perkuliahan dan datang tepat waktu. 

Di kesempatan terpisah, Dekan FTUI Prof. Kemas Ridwan Kurniawan, S.T., M.Sc., Ph.D., menyampaikan, “Kerja sama antara FTUI dan PT Sucofindo merupakan bentuk sinergi strategis antara perguruan tinggi dan dunia industri dalam mendukung pengembangan pendidikan yang relevan dengan kebutuhan dunia kerja. Melalui rapat monitoring dan evaluasi ini, kami dapat memastikan bahwa setiap program yang telah disepakati berjalan efektif dan memberikan manfaat nyata bagi mahasiswa, dosen, dan mitra industri. FTUI berkomitmen untuk terus memperkuat kolaborasi ini demi mencetak lulusan yang unggul dan siap bersaing secara global.” 

Kegiatan ini di hadiri oleh pihak FTUI yaitu Prof. Dr. Ir. Yanuar, M.Eng., M.Sc., Wakil Dekan Bidang Pendidikan, Penelitian, dan Kemahasiswaan, Dr.-Ing. Ir. Dalhar Susanto, Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura, dan Administrasi Umum, Dr. Muhamad Sahlan, S.Si., M.Eng., Manajer Kerja Sama, Ventura, dan Kewirausahaan,  Ayomi Dita Rarasati, S.T., M.T., Ph.D., Ketua Departemen Teknik Sipil dan Lingkungan, Dr. Sandyanto Adityosulindro, S.T., M.T., M.Sc., Ketua Program Studi Teknik Lingkungan, Dr. Eng. Mohammad Akita Indianto, S.T., M.Eng., Sekretaris Departemen Interdisiplin Keteknikan, Sheila Tobing, S.T., M.Eng., Ph.D., Ketua Program Studi Teknik Sistem Energi, dan Prof. Dr. Ir. Fitri Yuli Zulkifli, S.T., M.Sc., Ketua Program Studi Program Profesi Insinyur yang hadir secara daring. Sedangkan dari pihak PT Sucofindo  turut hadir Lusi Anri Hutabarat, Kepala Sub Bagian Pengembangan Human Capital PT Sucofindo, dan Bobby Alfian, Staf Diklat PT Sucofindo. 

*** 

Kantor Komunikasi Publik 

Fakultas Teknik Universitas Indonesia 

X