id
id

Alumni Angkatan 1984 FTUI Dukung Pembangunan Smart Classroom FTUI

Sebagai bentuk dukungan dan kontribusi alumni terhadap almamater, alumni Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) Angkatan 1984 menandatangani komitmen kerja sama untuk satu unit smart classroom di FTUI. Penandatanganan ini dilakukan oleh Ir. Herlambang, Ketua Pelaksana Acara 40 tahun Alumni FTUI Angkatan 1984, dan Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah, S.T., M.Eng., IPU, Dekan FTUI.

Dalam acara tersebut, kedua pihak berkomitmen untuk bekerja sama dalam pengadaan smart classroom yang akan dilengkapi dengan fasilitas dan teknologi terkini guna menunjang proses pembelajaran yang lebih interaktif dan modern. Penandatanganan ini juga menandai awal dari penyusunan perjanjian kerja sama yang lebih rinci terkait spesifikasi dan biaya pembuatan smart classroom tersebut.

Prof. Heri Hermansyah, S.T., M.Eng., IPU, menyebutkan bahwa inisiatif ini sangat diapresiasi oleh pihak fakultas. “Dengan adanya dukungan dari para alumni, FTUI optimis dapat terus maju dan berinovasi dalam mencetak lulusan-lulusan terbaik yang siap berkontribusi bagi pembangunan bangsa dan negara. Semoga langkah ini dapat menginspirasi angkatan lainnya untuk turut berkontribusi dalam pengembangan FTUI,” ujarnya.

”Sebagai bagian dari keluarga besar FTUI, kami merasa terhormat dapat berkontribusi dalam inisiatif ini yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan pengalaman belajar bagi mahasiswa. Pembangunan Smart Classroom ini merupakan langkah penting dalam mempersiapkan generasi mendatang untuk menghadapi tantangan dunia yang semakin kompleks dan berbasis teknologi. Kami berharap, melalui fasilitas modern ini, mahasiswa FTUI dapat lebih termotivasi untuk berinovasi dan berkembang, serta siap menjadi pemimpin masa depan yang handal dan berkompeten,” ujar Ir. Herlambang.

FTUI terus berupaya untuk meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan demi memberikan pengalaman belajar terbaik bagi para mahasiswanya. Dengan adanya smart classroom ini, diharapkan proses pembelajaran dapat berlangsung lebih efektif dan efisien, serta mampu menjawab kebutuhan pendidikan di era modern yang serba digital.

Penandatanganan dilakukan pada tanggal 17 Juli 2024, bertepatan dengan perayaan Dies Natalis ke-60 Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI). Perayaan ini menjadi momentum untuk refleksi dan evaluasi, serta menjadi bukti kuatnya ikatan antara alumni dan FTUI serta komitmen bersama untuk terus mendukung kemajuan pendidikan di FTUI.

***

Kantor Konunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia

X