id
id

Webinar LSK Gatrik FTUI: Battery Energy Storage System

Pada Jumat, (22/4) lalu, LSK Gatrik FTUI mengadakan webinar bertajuk Battery Energy Storage System (BESS). Tema ini dipaparkan oleh narasumber yang ahli pada bidang tersebut, yaitu Dr. Ir. Chairul Hudaya, S.T., M.Eng., IPM (Rektor Universitas Teknologi Sumbawa dan Asesor LSK Gatrik UI).

BESS adalah teknologi yang dikembangkan untuk menyimpan energi listrik dengan menggunakan baterai khusus. BESS akan menyimpan energi berlebih yang dihasilkan oleh sistem Energi Baru dan terbarukan (EBT) untuk menyuplai beban pada saat sumber EBT tidak dapat menghasilkan energi.

Baterai Li-ion telah digunakan dalam berbagai aplikasi penyimpanan energi, mulai dari baterai tipe energi beberapa kilowatt-jam dalam sistem perumahan dengan susunan fotovoltaik atap hingga baterai kemas multi-megawatt untuk penyediaan layanan tambahan jaringan.

“BESS memiliki keunggulan yang dapat diperoleh oleh penyedia. Pertama, Menggantikan pembangkit berbasis diesel yang mahal dan intensif emisi. Kedua, Meningkatkan efisiensi dan keuntungan dari aset pembangkit yang ada. Ketiga, mengurangi emisi secara keseluruhan. Keempat, meningkatkan adopsi dan profitabilitas energi terbarukan. Kelima, menciptakan lapangan kerja lokal. Terakhir, memberikan manfaat lingkungan,”kata Chairul.

Penggunaan battery storage adalah agar bisa menghasilkan listrik kualitas tinggi dan harga yang relatif terjangkau. Semakin turunnya harga teknologi pembangkit surya dan angin, kombinasi dengan baterai akan mampu membuat harga listrik dari pembangkit ET tersebut bisa lebih murah daripada pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) ke depannya.

“Prinsip kerja baterai ini yaitu dalam baterai terdapat elektroda negatif (katoda) berfungsi sebagai pemberi elektron dan elektroda positif (anoda) berfungsi sebagai penerima elektron. Kedua komponen dasar ini disusun menjadi satu dan digunakan untuk menyimpan energi listrik dalam bentuk reaksi kimia,” kata Chairul.

Adapun secara bahan yang paling sering digunakan saat ini adalah Lithium Batteries, hal ini didasarkan baterai jenis ini lebih fleksibel dalam segi lifetime yang lebih lama dibandingkan baterai jenis lainnya seperti Lead Acid Batteries.

***

Biro Komunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia

X