Tiga Mahasiswa Teknik Industri Universitas Indonesia angkatan 2019 mempresentasikan hasil penelitiannya pada Indian International Conference on Industrial Engineering and Operations Management (IEOM) di Amrita University, Bangalore, India.
Setelah Prof. Dr. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU dilantik sebagai Dekan FTUI oleh Rektor Universitas Indonesia pada Jumat, 7 Januari 2022 yang lalu, tujuh departemen di lingkungan FTUI juga telah melaksanakan pemilihan Ketua Departemen untuk periode 2022-2026.
Dua peneliti Universitas Indonesia (UI), Dr. Rr. Dwinanti Rika Marthanty, ST, MT. dari Fakultas Teknik (FTUI) dan Dr. Reni Suwarso dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP UI) menerima dana hibah sebesar 1.8 miliar rupiah (AUD 180.000) dari pemerintah negara bagian Victoria, Australia sebagai bagian dari Program Citarum
Limbah bahan berbahaya dan beracun (B3) memerlukan penanganan khusus dikarenakan dapat berdampak negatif bagi manusia dan lingkungan. Salah satu limbah B3 yang dapat merusak lingkungan dan membahayakan kesehatan manusia adalah limbah elektronik.
Center for Materials Processing and Failure Analysis (UKK CMPFA) bekerja sama dengan Welding Innovation and Research Center (WIRC) dan Darya Dipta Drestanta, mengadakan acara pembukaan pelatihan International Welding Engineer (IWE) dan International Welding Technologist (IWT) skema International Institute of Welding (IIW) Batch 1.
Rekonstruksi dan pemulihan pascabencana merupakan hal yang kompleks dan menimbulkan banyak tantangan bagi masyarakat yang mengalaminya, dan bagi pemerintah. Saat terjadi bencana yang meluluhlantakkan rumah yang didiami, maka kebutuhan akan tempat tinggal sangat mendesak.
Untuk menjaga momentum pergerakan kemajuan FTUI, Prof. Dr. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU yang baru dilantik sebagai Dekan FTUI periode 2022-2026 pada Jumat kemarin, hari ini (10/01) memberhentikan dengan hormat empat pejabat lama dan melantik tujuh pejabat baru di lingkungan FTUI.
Jumat, 7 Januari 2022, Dekan terpilih Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) periode 2022-2026, Dr. Ir. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU dilantik menggantikan Dekan FTUI periode 2018-2022, Dr. Ir. Hendri D.S. Budiono, M.Eng.
Rektor Universitas Indonesia (UI) melantik Prof. Dr. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU sebagai Dekan FTUI untuk periode 2022-2026 pada acara sertijab hybrid yang dilaksanakan pada Jumat, 7 Januari 2022.
Penelitian merupakan salah satu komponen penting dalam Tri Dharma Perguruan Tinggi. Inovasi atau penemuan baru, dapat dilakukan karena adanya kegiatan riset.