Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) menyelenggarakan pre-departure briefing bagi mahasiswa yang akan menjalani Double Degree, Student Exchange, Fee Paying Study Abroad, dan IISMA pada Sabtu (8/6). Kegiatan ini bertujuan untuk mempersiapkan mahasiswa sebelum menjalani perkuliahan di berbagai universitas mitra Universitas Indonesia pada semester ganjil 2024/2025. Berdasarkan data hingga 7 Juni 2024, tercatat 35 mahasiswa mengikuti Double Degree, 26 mahasiswa mengikuti Student Exchange, 19 mahasiswa mengikuti Fee Paying Study Abroad, 35 mahasiswa mengikuti IISMA, dan 21 mahasiswa mengikuti IISMA Co-Funding.
Kepala Kantor Internasional FTUI, Fadhilah Muslim, S.T., M.Sc., Ph.D., DIC, membuka kegiatan dengan presentasi mengenai skema gambaran perkuliahan di luar negeri dan persiapan yang harus dilakukan. “Skema outbound yang dikelola Kantor Internasional FTUI meliputi Double Degree Program, Single Degree Student Exchange, Single Degree Fee Paying Study Abroad, Scholarship, Internship, Short Course, dan Visiting Student. Namun hari ini, fokus kita adalah persiapan keberangkatan mahasiswa yang mengikuti Double Degree, Student Exchange, Fee Paying Study Abroad, serta penerima beasiswa IISMA yang direncanakan akan berangkat pada semester mendatang,” ujar Fadhilah.
Lebih lanjut, Fadhilah menjelaskan pada tahun ini, 135 mahasiswa FTUI akan berangkat ke 20 negara yang berbeda. Beliau menekankan mahasiswa untuk dapat memperhatikan kode etik akademik dalam menjalani perkuliahan di universitas mitra. Selain itu, Fadhilah memaparkan hal-hal yang perlu diperhatikan sebelum keberangkatan, seperti status mahasiswa di SIAK-NG, aplikasi visa dan imigrasi, surat konfirmasi akomodasi, serta dokumen dan perlengkapan keberangkatan lain nya. Sesi ini diakhiri dengan tanya jawab yang turut mengundang Prof. Dr. Ir. Harinaldi, M.Eng., Kepala Unit Modernisasi Pendidikan, Perencanaan, dan Pengawasan FTUI sebagai narasumber.
Acara dilanjutkan dengan sesi diskusi bersama perwakilan universitas mitra. Sesi ini dihadiri oleh Ms. Merry Kurniati (WINIK Education), Ms. Dita Adhitia (Mercator Office), Fitria Arsianti (Principal Advisor University of Queensland), dan Patricia Kelly (In-country Recruitment Executive Curtin University). Selain itu, empat alumni dan mahasiswa yang telah selesai menjalani perkuliahan student exchange di Jerman, fee paying study abroad di Italia, double degree di Australia, dan fee paying study abroad di Korea Selatan, turut hadir untuk membagikan pengalaman dan tips-tips selama mereka menjalani perkuliahan di luar negeri.
Dekan FTUI, Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah, S.T., M.Eng., IPU., memberikan tanggapan positif terhadap kegiatan ini. “Kegiatan pre-departure briefing ini sangat penting untuk memastikan mahasiswa kita siap menghadapi tantangan akademik dan budaya di luar negeri. Saya berharap mahasiswa FTUI dapat memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya untuk memperluas wawasan dan jaringan mereka secara global. Tentunya FTUI melalui kantor internasional FTUI akan terus berkomitmen untuk selalu mendukung para mahasiswa selama menjalani studi di luar negeri,” ujar Prof. Heri.
Persiapan yang diberikan pada kegiatan pre-departure briefing ini akan menjadi bekal penting bagi mahasiswa dalam menjalani perkuliahan nya di luar negeri dengan membawa nama baik Universitas Indonesia di kancah global. Diresmikan nya kantor Internasional FTUI pada awal tahun 2024 menjadi unit baru merupakan bentuk komitmen FTUI untuk terus mendukung dan memfasilitasi mahasiswa dalam mengejar kesempatan akademik di luar negeri serta membuka pintu bagi lebih banyak kolaborasi internasional kedepannya.
***
Kantor Komunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia