id
id

FTUI Berpartisipasi Dalam Pameran Hari Listrik Nasional 2016

Merayakan hari listrik yang ke 71, Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia mengadakan Pameran dan Seminar Hari Listrik Nasional yang diadakan di Jakarta Convention Center pada 28-30 September 2016. Pameran yang dibuka oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla ini mengambil tema  Mewujudkan Catur Cita Ketenagalistrikan, Kecukupan, Kompetitif, Berkelanjutan, dan Merata untuk Menuju Indonesia Terang.

Acara ini diikuti oleh pelaku usaha di bidang ketenagalistrikan dan para pemangku kepentingan yang terdiri dari perusahaan pengembang ketenagalistrikan,  industri komponen ketenagalistrikan, kontraktor, pemerintah, perguruan tinggi, dan asosiasi di bidang ketenagalistrikan. Sebanyak 54 peserta pameran menampilkan berbagai teknologi dan layanan terkait dengan aplikasi ketenagalistrikan terkini.

Sementara itu untuk seminar menampilkan 27 pembicara baik dari dalam maupun luar negeri dengan topik-topik yang selaras dengan kondisi terkini dalam mendukung kesuksesan program pembangunan ketenagalistrikan.

Booth FTUI menampilkan berbagai karya sivitas akademika FTUI diantaranya kendaraan Mobil Listrik karya tim Mobil Listrik Nasional (MOLINA UI), inkubator bayi portabel karya Prof. Dr. Ir. Raldi Artono Koestoer, lampu dekorasi sekaligus perangkap nyamuk dengan teknologi fotokatalisis karya Prof. Dr. Ir. Slamet, M.T., serta Kendaraan Sadar Lingkungan (KARLING) karya Prof. Dr. Ir. Iwa Garniwa, M.K., M.T.

Sebagai perwakilan FTUI, hadir 3 orang dosen yaitu Dr. Ir. Feri Yusivar, M.Eng., Chairul Hudaya, S.T., M.Eng., Ph.D dan Victor Widiputra, S.T., M.T. (Humas FT)

X