Pada tanggal 06 Maret 2023, dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Fakultas Teknik Universitas Indonesia (FTUI) dengan Fakultas Teknik Universitas Pertamina. Penandatanganan Kerjasama dilakukan oleh Dekan FTUI, Prof. Dr. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU. dan Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Pertamina, Budi W. Soetjipto, Ph.D., bertempat di Gedung Dekanat, Fakultas Teknik Universitas Indonesia.
Tujuan kerjasama antara kedua Universitas adalah untuk penyelenggaraan Credit Earning Program (CEP) dan Mendukung Program Merdeka Belajar – Kampus Merdeka (MBKM), Pendidikan Lanjut Magister Teknik antara Fakultas Teknik Universitas Indonesia dengan Universitas Pertamina, terutama untuk program fast track S1 dan S2.
Dalam sambutannya Dekan FTUI, Prof. Dr. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU., menyampaikan, “Hari ini menjadi hari bersejarah untuk hubungan kerja sama antara Universitas Indonesia dengan Universitas Pertamina. Sebelumnya kedua institusi telah menjalin hubungan panjang yang sangat baik. Fakultas Teknik sebagai bagian dari Universitas Indonesia selalu siap untuk menjalin kerjasama yang unggul dan berdampak. Hari ini FTUI dengan Universitas Pertamina menandatangani perjanjian kerjasama untuk program fast track. Semoga kerjasama ini bisa memberikan mutual benefit untuk pemenuhan cita-cita bersama membesarkan berbagai universitas yang ada di Indonesia.”
“Pada tahun 2045, Indonesia akan mendapatkan bonus demografi yaitu peningkatan jumlah penduduk usia produktif secara signifikan. Masih ada 20 tahun lagi untuk mempersiapkan secara matang kesempatan ini untuk menciptakan generasi penerus bangsa yang unggul dan berdampak melalui berbagai program Pendidikan. Program kerja sama ini merupakan salah satu upaya Universitas Pertamina untuk bersama-sama dengan FTUI mempersiapkan generasi penerus bangsa,” ujar Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan Universitas Pertamina, Budi W. Soetjipto, Ph.D. dalam sambutannya.
Penandatanganan perjanjian kerjasama ini turut hadir perwakilan FTUI, Prof. Dr. Ir. Yanuar, M.Eng., M.Sc. (Wakil Dekan Bidang Pendidikan, Penelitian dan Kemahasiswaan), Prof. Ir. Mahmud Sudibandriyo, M.Sc., Ph.D., (Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura dan Administrasi Umum), Dr.-Ing. Ir. Dalhar Susanto (Manajer Kerjasama, Ventura dan Alumni), Dr. Nyoman Suwartha, S.T., M.T., M.Agr. (Manajer Pendidikan), Tikka Anggraeni, S.Sos., M.Si., CPR. (Manajer Komunikasi Publik dan Administrasi Umum), Prof. Dr. Ir. Harinaldi M.Eng. (Kepala Unit Modernisasi dan Internasionalisasi Pendidikan), Ayomi Dita Rarasati, S.T., M.T., Ph.D. (Kadept. Teknik Sipil), Dr. Agus Sunjarianto Pamitran, ST., M.Eng. (Kadept. Teknik Mesin), Dr. Eng. Arief Udhiarto, S.T., M.T. (Kadept. Tenik Elektro), Dr. Bambang Heru Susanto, ST., MT (Kadept. Teknik Kimia), dan Dr. Komarudin, ST., M.Eng. (Kadept. Teknik Industri).
Selain itu, dari pihak Universitas Pertamina turut hadir Ir. Tota Simatupang, M.Eng., Ph.D (Dekan Fakultas Teknologi Industri dan Fakultas Perencanaan Infrastruktur), Khusnun Widiyati, S.T., M.Eng., Ph.D (Wakil Dekan Fakultas Industri), Teuku Muhammad Roffi, Ph.D (Direktur Pendidikan), Muhammad Husni Mubarak Lubis, MS (Direktur Kemahasiswaan dan Alumni), Evi Sofia, MBA (Direktur Penunjang Pendidikan), Fiska Kusumawati, MBA (Manajer Kerja Sama), Gita Kurnia, S.T,., M.Sc (Manajer Pengembangan dan Evaluasi Pendidikan), Dr.Eng. Sri Hastuty (Ketua Program Studi Teknik Mesin), Eduardus Budi Nursanto, Ph.D (Ketua Program Studi Teknik Kimia), Iwan Sukarno, Ph.D, (Ketua Program Studi Teknik Logistik), Dr. Arianta S.T., MT (Ketua Program Studi Teknik Sipil), Dr. Eng. Wahyu Kunto Wibowo, S.T., M.Eng (Ketua Program Studi Teknik Elektro).
***
Biro Komunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia