Pada tanggal 13 dan 14 November 2019, telah berlangsung “Short Course on Fundamentals of Pumping Equipment Application” di Ruang Chevron FT UI. Acara ini diselenggarakan oleh Departemen Teknik Mesin FT UI yang bekerja sama dengan Ebara Hatakeyama Memorial Fund (EHMF) Japan dan PT Ebara Indonesia.
Pembicara dalam short course ini adalah Sinichi Yazaki (Lead Expert of Ebara Hatakeyama Memorial Fund) dan Takao Oka (Senior Expert of Pumping System Engineering.
Melalui acara ini, EHMF mendonasikan dua model teknologi pompa untuk FT UI yang diterima langsung oleh Dekan FT UI, Dr. Ir. Hendri DS. Budiono.