Pada Senin (09/10) Fakultas Teknik Universitas Indonesia bersama Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaksanakan rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) capaian kerja sama dalam bidang pendidikan di Ruang Rapat Senat, Gedung Dekanat FTUI.
Dalam rangka mengamati perkembangan aktivitas perkuliahan serta capaian akademik para pegawai BMKG yang sedang menempuh tugas belajar di program Pascasarjana Departemen Elektro FTUI, maka dilaksanakan Monev setiap akhir semester. Sebelumnnya FTUI dan BMKG telah menanda tangani dokumen Perjanjian Kerja Sama terkait Program Pendidikan Program Pendidikan Pasca Sarjana, upaya dalam meningkatkan kompetensi dan kapasitas sumber daya manusia BMKG.
Program Kerjasama Pendidikan ini telah diikuti 7 pegawai BMKG yang terdiri dari 1 mahasiswa program S2 dan 6 mahasiswa program S3 angkatan 2023. Mereka dipersiapkan untuk menjadi lulusan berkualitas guna pengembangan kapasitas SDM dan kinerja serta sebagai bentuk upaya pengembangan ilmu pengetahuan serta teknologi terkait ilmu meteorologi, klimatologi, dan geofisika.
Dalam sambutan Prof. Ir. Mahmud Sudibandriyo, M.Sc., Ph.D., Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura dan Administrasi Umum menyampaikan “Kami FTUI sangat senang karena untuk pertama kalinya FTUI melakukan Kerjasama dengan BMKG pada program S2 & S3 di Departemen Teknik Elektro FTUI. Dengan dilakukannya monitoring dan evaluasi setiap semesternnya kami harap dapat mengetahui kendala yang di hadapi mahasiwa selama menjalankan program kerjasama Pendidikan ini. Dan saya juga berharap Kerjasama ini dapat berjalan dengan lancar, dan tentunnya dapat membantu BMKG menghasilkan SDM yang kompeten.”
Pihak BMKG , Dr. Widada Sulistya merespon positif sambutan Prof. Ir. Mahmud Sudibandriyo, M.Sc., Ph.D., Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura dan Administrasi Umum, “Kami dari BMKG, juga sangat berterima kasih atas kesempatan yang diberikan oleh pegawai kami untuk menempuh Pendidikan program pascasarjana di FTUI. BMKG sendiri memiliki program besar dan ambisius, yaitu target 10% pegawai bergelar doctor dari berbagai disiplin ilmu. Target kami mewujudkan 500 pegawai dengan kualifikasi S3/Doktor berkualitas pada tahun 2030, sebagai upaya untuk mencapai visi pembangunan nasional, dan SDM unggul melalui sistem pembelajaran terintegrasi yang melibatkan setiap unsur dalam unit kerja. Dan kami berharap Kerjasama dengan FTUI dapat membantu kami mewujudkan program kami ini.”
Dari Evaluasi dan pelaporan capaian aktivitas belajar mahasiswa dari BMKG, dapat menarik garis kesimpulan agar mahasiswa untuk bisa lebih meningkatkan kemampuan telaah jurnal, menajamkan analisis terhadap hal-hal yang ditemukan selama penelitian sampai dengan penulisan jurnal ilmiah. Dengan harapan FTUI membantu membimbing mahasiswa dan memfasilitasi serta mendukung dengan mejalankannya workshop untuk pelatihan pemograman dan kepenulisan untuk para mahasiswa. Dan kedepannya membantu para pegawai BMKG dalam merancang rencana riset, dengan harapan hasil penelitian ini memberi kontribusi kepada BMKG dan Indonesia.
Dekan FTUI, Prof. Dr. Heri Hermansyah, S.T., M.Eng., IPU. menyampaikan, ” “Tingkatkan kerjasama antara Fakultas Teknik Universitas Indonesia dan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) adalah suatu bentuk dedikasi kami dalam menghasilkan pendidikan yang berkualitas. Rapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) ini adalah langkah konkret kita untuk memastikan capaian kerja sama ini berjalan sebaik mungkin. Semoga kerjasama ini terus memberikan manfaat positif dalam pengembangan pendidikan di Fakultas Teknik dan menjadi panutan bagi institusi lain. Terimakasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam upaya ini.”
Kegiatan ini di hadiri Oleh pihak FTUI yaitu Prof. Ir. Mahmud Sudibandriyo, M.Sc., Ph.D., Wakil Dekan Bidang Sumber Daya, Ventura dan Administrasi Umum, Dr. Nyoman Suwartha, S.T., M.T., M.Agr., Manajer Pendidikan, Dr.-Ing. Ir. Dalhar Susanto, Manajer Kerjasama, Ventura dan Alumni, Dr. Eng. Arief Udhiarto, S.T., M.T., Ketua Departemen Teknik Elektro, Dr. Abdul Halim, M.Eng, Sekretaris Departrmen Teknik Elektro, serta tim dosen pembimbing program pascasarjana Departemen Elektro yakni, Prof. Riri Fitri Sari, M.M., M.Sc., Ph.D., Dr. Dodi Sudiana, M.Eng., Prof. Drs. Benyamin Kusumo Putro, Purnomo Sidi Priambodo, M.Sc., Ph.D., sedangkan dari pihak BMKG turut hadir Pusdiklat yakni, Dr. Widada Sulistya, Kadnan, M.Si, Bpk. Roni Kasmanto, M.TI., Bapak Adit serta para staf BMKG yang menjadi mahasiswa di FTUI.
***
Biro Komunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia