id
id

Pelatihan Deteksi Dini Konseling Mahasiswa FTUI

Pelatihan Deteksi Dini Konseling Mahasiswa FTUI

Pada tanggal 6-7 Agustus 2018 bagian kemahasiswaan dan alumni Fakultas Teknik UI meyelenggarakan pelatihan bagi dosen FTUI dengan tema “Deteksi Dini Konseling Mahasiswa “. Pelatihan ini mengundang beberapa psikolog dan dokter ahli yaitu Dini Rahma Bintari, M.Psi, dr. Irmia Kusumadewi, Sp. Kj(K), Dra.  Sugiarti Musabiq, M.Kes, serta  Ika Malika, M.Psi  selaku Koordinator Badan Koseling Mahasiswa (BKM UI). Meningkatnya jumlah kunjungan konseling mahasiswa FTUI ke BKM UI dalam beberapa tahun terakhir serta adanya beberapa kasus yang terdeteksi merupakan salah satu latar belakang utama diselenggarakannya pelatihan ini.

Pelatihan ini merupakan ruang bagi para Dosen untuk dapat memberikan konseling bagi mahasiswa yang mempunyai permasalahan akademik maupun non-akademik dalam kehidupan kampus. Dengan pelatihan ini diharapkan kemampuan dosen dalam fungsi penasehat akademik maupun konselor dapat meningkat untuk melakukan konsultasi kepada mahasiswa secara pribadi. Antusiasme peserta pelatihan begitu terlihat dalam pelatihan yang berlangsung selama 2 hari dengan materi pentingnya PA bagi mahasiswa, pemahaman akan perkembangan psikologis mahasiswa, dan keterampilan sebagai konselor (role play).  Diharapkan dengan mengikuti pelatihan konseling ini, para peserta dapat melaksanakan konseling sesuai dengan ilmu yang telah diberikan pihak Badan Konseling Mahasiswa Universitas Indonesia. (Kemahasiswaan FTUI)

X