id
id

Halal bihalal Keluarga Besar FTUI 1445 H

Seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini FTUI kembali menggelar acara Halal bihalal pasca libur Hari Raya Idul Fitri 1445 H. Acara silaturahmi ini diadakan pada Selasa (16/04) di Taman Rotunda FTUI. Kegiatan ini merupakan tradisi tahunan FTUI untuk untuk mempererat tali silaturahmi, membangun kebersamaan dan meningkatkan rasa persaudaraan diantara dosen, tenaga kependidikan dan mahasiswa FTUI.  Dihadiri oleh 400 lebih warga FTUI, rangkaian Halal bihalal diawali dengan salam-salaman dan bertukar sapa dengan diiringi hadroh dari tim PLK UI.

Dekan FTUI, Prof. Dr. Ir. Heri Hermansyah, ST., M.Eng., IPU., menyampaikan pada sambutannya, “Saya mewakili manajemen FTUI mengucapkan taqabbalallahu minna wa minkum, minal aidin wal faidzin, serta mohon maaf lahir dan batin. Dalam setahun berinteraksi, tidak ada yang sempurna, pasti terdapat kesalahan dan ketidaksempurnaan. Hari fitri ini menjadi kesempatan untuk saling memaafkan dan bersama-sama melangkah menuju masa depan yang lebih baik bagi kemajuan FTUI.”

Prof. Heri juga menyampaikan berita gembira bagi sivitas akademika FTUI terkait beberapa raihan prestasi. “Empat bidang studi FTUI meraih predikat sebagai Jurusan Teknik terbaik di Indonesia berdasarkan QS World University Ranking (WUR) 2024. Teknik Kimia dan Arsitektur mempertahankan posisinya sebagai bidang studi terbaik selama dua tahun berturut-turut. Sementara Teknik Mesin dan Teknik Elektro baru tahun ini menyandang peringkat pertama. FTUI sendiri mengalami peningkatan ranking dari 335 dunia tahun lalu ke 320 tahun ini. Di Indonesia, FTUI menempati posisi ke-2, ke-11 di Asia Tenggara, dan ke-99 Asia.”

Prestasi membanggakan juga dipersembahkan oleh dua jurnal internasional FTUI, IJTech dan Interiority. Berdasarkan pemeringkatan yang dikeluarkan oleh Scimago Journal & Country Rank (SJR), IJTech terindeks pada kuartil tertinggi (Q1).

“Pencapaian ini sebenarnya mengulang prestasi pencapaian kuartil tertinggi pada 2019 lalu. Prestasi ini dicapai kembali berkat langkah IJTech menambahkan kategori “Multidisciplinary” untuk menampung berbagai riset multidisiplin dan kolaboratif terkait dengan pembangunan berkelanjutan. Pada kategori ini, IJTech merupakan satu-satunya journal internasional di Indonesia yang berhasil menembus Q1,” ungkap Prof.

Sebagai ungkapan rasa syukur, Prof. Heri menyerahkan penghargaan kepada para ketua departemen yang meraih predikat terbarik, yaitu Dr. Ir. Achmad Hery Fuad, M.Eng. Ketua Departemen Arsitektur; Dr. Bambang Heru Susanto, ST., MT., Ketua Departemen Teknik Kimia; Dr. Agus Sunjarianto Pamitran, ST., M.Eng., Ketua Departemen Teknik Mesin; dan Dr. Eng. Arief Udhiarto, S.T., M.T., Ketua Departemen Teknik Elektro. Penghargaan juga diberikan kepada perwakilan Board of Editor IJTech, Nyoman Suwartha, M.T., M.Agr., Ph.D. dan Dr. Eng. Ir. Muhammad Arif Budiyanto, S.T., M.T., IPM.

***

Kantor Komunikasi Publik
Fakultas Teknik Universitas Indonesia

X